TNI Polri Salurkan Bantuan Presiden Jokowi

Dumai | Senin, 09 Januari 2023 - 10:20 WIB

TNI Polri Salurkan Bantuan Presiden Jokowi
Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto dan Dandim 0320/Dumai Letkol Arh Hermansyah Tarigan melepas sejumlah personel guna menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat Kota Dumai, Ahad (8/1/2023). (POLRES DUMAI UNTUK RIAUPOS.CO)

BAGIKAN



BACA JUGA


DUMAI (RIAUPOS.CO) - Selain membagikan bantuan stimulan kepada pedagang Pasar Bunda Sri Mersing, Presiden Joko Widodo ternyata juga menyediakan paket bantuan kepada masyarakat Dumai.

Sebanyak 520 paket sembako sudah mulai dibagikan kepada masyarakat Dumai yang dinilai layak untuk mendapatkan bantuan dari presiden.


Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto, Ahad (8/1) mengatakan, pihaknya bersama TNI dipercaya oleh Presiden untuk menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat Kota Dumai tersebut.

''Bhabinkamtibmas dan Babinsa telah mendata masyarakat kurang mampu yang berhak menerima bantuan sembako dari Presiden Republik Indonesia Ir H Joko Widodo. Bantuan ini akan didistribukan secara merata hingga keseluruh kelurahan se-Kota Dumai,” ujar Kapolres.

Lebih lanjut dikatakan, penyerahan paket sembako ini akan dibagi menjadi 2  tahap. Tahap pertama dilaksanakan pada pekan lalu dan tahap kedua akan dilaksanakan pada pekan berikutnya.

''Bantuan sembako ini diberikan kepada masyarakat khususnya Kota Dumai. Dan hasil pelaksanaan kegiatan ini akan dilaporkan kepada staf kepresidenan. Dan kami akan melaksanakannya dengan penuh amanah sebaik-baiknya,” lanjut Kapolres.

''Alhamdulillah anggota di lapangan sudah bergerak melakukan pendataan dan insya Allah mereka yang menerima bantuan ini adalah mereka yang seharusnya memang layak mendapatkan bantuan,’’ tambahnya.

''Kami juga melibatkan pihak RT untuk melakukan pendataan ini. Mereka sangat tahu dengan kondisi warga mereka sehingga nantinya beras bantuan ini memang sampai kepada yang berhak,’’ pungkas Kapolres.(mx12/rpg)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook