Wabup Bagus: Pramuka Wadah Pembinaan Generasi Muda

Bengkalis | Selasa, 24 Januari 2023 - 10:21 WIB

Wabup Bagus: Pramuka Wadah Pembinaan Generasi Muda
Wakil Bupati Bengkalis H Bagus Santoso memberikan arahan pada perkemahan akbar Gudep Pramuka Pondok Pesantren Modern Nurul Hidayah, Sabtu (21/1). (ABU KASIM/RIAUPOS.CO)

BENGKALIS (RIAUPOS.CO) - Wakil Bupati (Wabup) Bengkalis, H Bagus Santoso secara resmi membuka perkemahan akbar Gugus Depan (Gudep) Pramuka Pondok Pesantren Modern Nurul Hidayah Kecamatan Batan, Sabtu (21/1).

Dalam pelepasan peserta, wabup mengatakan, gerakan Pramuka merupakan wadah pembinaan generasi muda yang sengaja disiapkan, agar kelak menjadi kader pembangunan yang memiliki kemampuan dan keterampilan yang dapat digunakan dalam pengabdiannya kepada bangsa dan negara di masa kini dan masa yang akan datang.


Oleh karenanya, agar gerakan Pramuka benar-benar dapat menjalankan kiprahnya, tentunya sangat diperlukan peran  Pramuka, melalui produktivitas, edukativitas, kreativitas dan rekreativitasnya dalam menunjang tercapainya tujuan gerakan Pramuka yang meliputi peningkatan kemampuan fisik dan mental serta peduli terhadap lingkungan sosial, dengan harapan  kelak dapat tampil  terdepan  menghadapi berbagai tantangan zaman.

Sedangkan lomba perkemahan tersebut diikuti seluruh santriwan dan santriwati, yang dilaksanakan  21-26 Januari  di Lapangan Abu Nawas, Desa Pasiran, Kecamatan Bantan.

''Kami optimistis, melalui kegiatan perkemahan akbar, kita dapat membangun generasi berkarakter, guna mempersiapkan adik-adik kita ini agar mereka mampu menghadapi tantangan ekonomi, sosial, budaya, dan politik yang ada di negara dan daerah ini. Karena melalui pembangunan manusia yang berkarakter, dapat membuat generasi muda kita siap menghadapi tantangan 20, 30 tahun mendatang dan bisa menjadi pemimpin di dunia,'' harap wabup.(ksm)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook