Ditinggal Pergi, Rumah Warga Batu Panjang Dilalap si Jago Merah

Bengkalis | Sabtu, 15 Oktober 2022 - 13:35 WIB

Ditinggal Pergi, Rumah Warga Batu Panjang Dilalap si Jago Merah
Rumah warga Kelurahan Batu Panjang, Rupat hangus tebakar dan tinggal puing-puing, Sabtu (15/10/2022) dini hari. (ISTIMEWA)

RUPAT (RIAUPOS.CO) -- Akibat ditinggal pergi ke Pekanbaru, satu unit rumah permanen yang dihuni Zulpadri (62) di Jalan Masjid RT 1/RW 2, Kelurahan Batu Panjang, Kecamatan Rupat, Bengkalis, Sabtu  (15/10/2022) sekitar pukul 01.45 WIB, ludes dilalap si Jago Merah.

 Rumah yang dalam keadaan kosong itu diketahui terbakar oleh Jazmi (52) dan Kiki (30) tetangga korban yang melihat api di rumah korban yang sudah berkobar.


Dalam kejadian itu tidak ada korban jiwa, namun kerugian yang dialami korban Zulpadri (62) diperkirakan mencapai lebih kurang sebesar Rp300 juta.

"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, karena rumah dalam keadaan kosong. Dari penyelidikan sementara dan keterangan saksi-saksi, penyebab kebakaran diduga konsleting arus pendek listrik," ujar Kapolres Bengkalis AKBP Indra Wijatmiko, Sabtu (15/10/2022).

Sedangkan kronologis kejadian kata Kapolres, saat pemilik rumah Zulpadri waktu kejadian sedang berada di Pekanbaru bersama keluarganya (rumah dalam keadaan kosong).

Dijelaskannya, pada Sabtu dini hari itu, saksi Jazmi keluar dari rumahnya yang berada di belakang tempat kejadian perkara mendengar bunyi berisik dan melihat api besar di bagian dapur rumah milik Zulpadri

"Kemudian datang tetangganya yang lain, yang juga merupakan anak Jazmi melihat api sudah besar dan berteriak membangunkan warga dan menelepon warga serta pemadam kebakaran," ujarnya.

Selanjutnya kata Kapolres, datang petugas pemadam kebakaran serta warga sekitar membantu memadam api. Namun api dengan cepat membakar satu unit rumah permanen dan seisinya.

Menurutnya, sekira pukul 05.00 WIB api secara keseluruhan berhasil dipadamkan, tidak terdapat korban jiwa atas kejadian kebakaran tersebut. Tapi korban mengalami kerugian ratusan juta rupiah.

Laporan: Abu Kasim (Rupat)
Editor: Rinaldi

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook