Remaja Tewas Tenggelam di Danau

Begini Ceritanya | Rabu, 30 Mei 2018 - 10:15 WIB

Remaja Tewas Tenggelam di Danau
EVAKUASI: Warga Jalan Segar, RT 03, RW 08, Kelurahan Rejosari, Kecamatan Tenayan Raya saat mengevakuasi jasad Erika Hasibuan dari dalam danau, Senin (28/5/2018).Sakiman/Riau Pos

KOTA (RIAUPOS.CO) - Warga Jalan Segar, RT 03, RW 08, Kelurahan Rejosari, Kecamatan Tenayan Raya bernama Erika Hasibuan (17) ditemukan sudah tidak bernyawa.

Korban tewas saat berenang di danau kedalaman tiga meter, tepatnya di Jalan 45, Kelurahan Industri Tenayan, Kecamatan Tenayan Raya, Senin (28/5) sekitar pukul 17.00 WIB.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Kapolsek Tenayan Raya AKP Benny Syaf saat dikonfirmasi melalui Kanit Reskrim Polsek Tenayan Raya Ipda Budi Winarko mengatakan, sekitar pukul 14.00 WIB sebelumnya, korban dan dua orang temannya datang ke tempat kejadian perkara dengan kendaraan roda dua hendak mencuci sepeda motor.

"Di tempat kejadian perkara saat itu sudah ada anak-anak yang sedang mandi sebanyak lima orang," kata Budi.

Tidak beberapa lama kemudian, korban masuk ke dalam danau mandi-mandi dengan cara memegang kayu sepanjang empat meter yang mengapung.

Tidak beberapa lama, sekitar pukul 15.00 WIB, korban terpeleset dan terlepas dari pegangan kayu yang mengapung hingga mengakibatkan korban tenggelam ke dalam danau. Melihat peristiwa tersebut, saat itu teman-teman korban serta warga sekitar membantu dan mencari korban hingga sebagian lainnya melaporkan peristiwa itu ke Polsek Tenayan Raya. Setelah mendapati informasi tersebut saat itu anggota Polsek Tenayan Raya mendatangi TKP dipimpin Kanit Reskrim Ipda Budi Winarko.

"Tidak beberapa lama kemudian, sekitar pukul 17.40 WIB, korban dapat dijumpai di dasar danau hingga dilanjutkan membawa korban ke Rumah Sakit Bhayangkara," jelas Budi.(man)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook