PEKANBARU

Taman Digital Riau Pos Unri Tak Pernah Sepi

ALUMNI UNRI | Senin, 07 Maret 2016 - 10:41 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Hari masih menunjukkan pukul 08.00 WIB kala Riau Pos menyambangi areal Perpustakaan Unri beberapa waktu lalu. Namun, taman digital yang berada di samping perpustakaan tersebut sudah dipadati mahasiswa.

Mereka datang sendiri maupun berkelompok untuk mengerjakan tugas maupun sekadar mencari informasi.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Laptop menjadi perangkat yang dibawa hampir seluruh mahasiswa ke taman itu. Mereka tampak asyik terpaku di depan laptop masing masing. Ya, tak bisa dipungkiri, taman digital Riau Pos untuk Unri tersebut menjadi salah satu spot paling digemari di Kampus Unri.

‘’Di sini tempatnya nyaman. Dekat dengan perpustaan juga. Jadi kita bisa mengakses informasi langsung dari buku pinjaman maupun dari sistem digital,’’ papar Meli, salah seorang mahasiswa yang mengaku setiap hari menyambangi taman digital tersebut.

Menurutnya, keberadaan taman tersebut memang membawa manfaat besar. Jika dulunya ia bersama teman memanfaatkan waktu luang untuk belajar kelompok di sekitar taman rektorat, kini mereka sudah memiliki spot yang nyaman dengan akses internet.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Rektor IV Unri Prof Mashadi menuturkan, memang taman tersebut tak pernah sepi. Dari pagi hingga malam mahasiswa selalu berdatangan. ‘’Sangat digemari.

Karena memudahkan siswa dalam mendapat informasi. Tentunya kami berterima kasih kepada Riau Pos. Ke depan kami juga berencana membuka taman sejenis di setiap fakultas. Sehingga dimanapun mahasiswa bisa menikmati fasilitas tersebut. Karena memang yang tersedia saat ini masih sangat kurang,’’ ujarnya.

Ia berharap, nantinya Unri di setiap sudutnya bisa mengakses internet. Sehingga motivasi siswa untuk mengerjakan tugas juga lebih meningkat.(a)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook