Dampingi Gubri, Bupati Inhil Letakkan Batu Pertama Relokasi RLH

Advertorial | Senin, 30 Agustus 2021 - 11:00 WIB

Dampingi Gubri, Bupati Inhil Letakkan Batu Pertama Relokasi RLH
Bupati Inhil HM Wardan bersama Wabup Inhil H Syamsuddin Uti berbincang dengan Gubri H Syamsuar saat peletakan batu pertama relokasi RLH di Kelurahan Kuala Enok, Kecamatan Tanah Merah, Ahad (29/8/2021). (HUMAS PEMKAB INHIL FOR RIAUPOS.CO)

TEMBILAHAN (RIAUPOS.CO) - Bupati Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan mendampingi Gubernur Riau (Gubri) H Syamsuar meletakkan batu pertama relokasi rumah layak huni (RLH) di Kelurahan Kuala Enok, Kecamatan Tanah Merah, Ahad (29/8).

Relokasi RLH diperuntukkan bagi masyarakat yang terkena bencana tanah longsor beberapa waktu lalu di daerah tersebut. Program tersebut, bukti nyata bahwa pemerintah sangat perhatian akan kondisi di sana.

Bupati mengaku bersyukur dapat mendampingi Gubri.

Artinya realisasi tahapan program pemerintah telah berjalan sebagai mana yang telah diagendakan bersama.

"Alhamdulillah, semua sudah berjalan," kata Wardan, seraya mengapresiasi Gubri yang ikut bersama-sama dalam agenda tersebut.

Sebagai mana dia sampaikan di atas, penyediaan rumah layak huni merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Inhil kepada para korban bencana tanah longsor yang ada di salah satu wilayah pesisir Inhil.

"Penyediaan rumah layak huni juga adalah wujud tanggung jawab pemerintah daerah kepada warganya sebagaimana arahan dari pemerintah pusat," urainya.

Bupati melanjutkan, kondisi Kelurahan Enok yang rawan akan bencana longsor menuntut kesiapan pemerintah daerah untuk memberikan perlindungan ekstra kepada masyarakat. Di mana penyediaan dan rehabilitasi rumah layak huni bagi korban bencana alam adalah wajib.

Di sana Wardan, dan Wakil Bupati (Wabup) H Syamsuddin Uti, yang mendampingi Gubri, terlebih dahulu meninjau lokasi longsor. Baru kemudian dilanjutkan dengan meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 tahap I bagi masyarakat Suku Duano. Baru kemudian, diserahkan 15.000 obat dan vaksin, oksigen konsentrator yang merupakan program pemerintah pusat. Bantuan tersebut diserahkan langsung Gubri kepada Bupati Inhil.

Tak lupa pula diingatkan bagi masyarakat agar selelu mematuhi protokol kesehatan (prokes) Covid-19. Kendati sebagai masyarakat sudah mengikuti vaksinasi tahap satu sampai dengan tahap 2.(ind/adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook