BAGANSIAPIAPI - Pemerintah daerah kabupaten Rokan Hilir menerima seluruh masukan yang dikemukakan fraksi DPRD Rokan Hilir terkait dengan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) yang diajukan pemkab sebelumnya.
Hal ini dikemukakan wakil bupati Rohil Erianda SE saat menghadiri sidang paripurna tanggapan pemkab atas pandangan umum yang disampaikan 8 fraksi di DPRD, Senin (23/2) malam.
"Pemkab menerima semua pandangan umum yang telah disampaikan fraksi, apa yang menjadi masukan dapat diperhatikan," kata Erianda. Ia mengharapkan seluruh pihak terkait untuk dapat melakukan langkah yang diperlukam sehingga ranperda tersebut dapat segeta disahkan sebagai perda sekaligus dapat diterapkan dengan baik.
DPRD Rokan Hilir gelar sidang paripurna dengan agenda mendengar jawaban pemerintah terhadap pandangan Umum fraksi-fraksi mengenai 20 Ranperda yang diusulkan Pemkab.
Namun sidang tersebut minim kehadiran anggota DPRD, dari 45 anggota, yang hadir hanya 20 orang. Jadwal sidang molor dari diagendakan pukul 20.00 wib baru bisa dilaksanakam pukul 22.00 wib.
Sidang dipimpin wakil Ketua DPRD Abdul Kosim SE didampingi ketua DPRD Nasruddin Hasan dan wakil Ketua Drs Syafruddin, sementara dari pemkab dihadiri wakil bupatinErianda, plt sekdakab Surya Arfan. Pejabat lainnya hadir eselon II yakni asisten I Wan Rusli Syarif, asisten II Dahniar, asisten III Ali Asfar dan Asisten IV Hasrial, PltmKadisduk Basaruddin, Plt Kadis Sosial Satari dan Kepala Bapedalda Sukma Alfalah.
Sementara pejabat eselon III yang hadir sekretaris BKP Budiman, Kabag PDE Indra Yana, perwakilan Inspekorat Piral dan Perwakilan Dispenda Zulkarnain. (fad/Adv/Pemkab).