RAKORNAS DESA DI JAKARTA

Bicara MEA, Amril Mukminin Siap Kembangkan Potensi Daerah

Advertorial | Senin, 22 Februari 2016 - 16:35 WIB

Bicara MEA, Amril Mukminin Siap Kembangkan Potensi Daerah
Bupati Bengkalis Amril Mukminin berbincang dengan Asisten I Prov Riau H Ahmad Sah Harrofie sebelum mengikuti Rakornas Dana Desa di Jakarta, Senin (22/2).(RILIS HUMAS)

JAKARTA -- Bupati Bengkalis Amril Mukminin mengatakan, setiap dana yang dikucurkan pemerintah untuk desa, harus benar-benar dimanfaatkan untuk meningkatkan produktivitas desa yang bersangkutan.

"Apabila suatu desa produktivitasnya tidak meningkat, desa tersebut akan tertinggal. Lebih-lebih di saat seperti sekarang ini dimana persaingan semakin ketat. Apalagi  dengan diberlakukannya Masyarakat Ekonomi ASEAN," ujar Amril usai mengikuti pembukaan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pembangunan dan Pemberdayaan Desa serta Evaluasi Dana Desa 2015 dan Persiapan Penyaluran Dana Desa 2016.

Amril meminta agar seluruh Kepala Desa (Kades), aparat desa dan masyarakat untuk bermusyawarah dalam menentukan potensi yang akan digali. Tidak memaksakan diri.

"Apapun potensi yang akan dikembangkan harus dikalkulasi dengan sebaik-baiknya. Jangan hanya untuk coba-coba. Harus benar-benar disesuaikan dengan kebutuhan pasar, sehingga dana yang dimanfaatkan untuk itu betul-betul bermuara pada peningkatan produktivitas desa," harapnya.

Rakornas yang ditaja Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi yang dibuka secara resmi oleh Wakil Presiden H Jusuf Kalla dilaksanakan Senin (22/2) di Ruang Birawa Assembly Hall Lantai 2 Bidakara Hotel, Jakarta.

Kepada  seluruh Kades dan aparat desa di kabupaten berjuluk Negeri Junjungan ini, untuk tidak ragu dan harus dapat bekerja sama dengan seluruh pelaku-pelaku pemberdayaan desa, sehingga desa yang bersangkutan dapat secepatnya menjadi desa yang berdikari. Menjadi desa yang mandiri.(rls)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook