Wali Kota Lantik DPD LPM Pekanbaru

Advertorial | Selasa, 02 Februari 2016 - 16:45 WIB

Wali Kota Lantik DPD LPM Pekanbaru

PEKANBARU  - Wali Kota Pekanbaru, DR Firdaus ST MT, secara resmi megukuhkan pengurus Dewan Perwakilan Daerah Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (DPD LPM) Kota Pekanbaru, di lapangan Bukit, Senapelan, Minggu (31/1/2016)

Dengan dilantiknya kepengurusan DPD LPM diharapkan mampu menjadi mitra Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru dalam mewujudkan cita-cita Pekanbaru menjadi kota metropolitan yang madani, karena LPM merupakan wadah partisipasi dan aspirasi masyarakat dalam perencanaan, pelaksanaan dan pengendalian pembangunan yang bertumpu pada masyarakat, berkedudukan pada tingkat desa dan kelurahan bertugas menyusun rencana pembangunan yang berpatisipatif, serta menggerakkan swadaya gotong royong masyarakat dan melaksanakan pengendalian pembangunan.

"LPM sebagai mitra kerja pemerintahan yang berfungsi untuk penanaman dan pemupukan rasa persatuan dan kesatuan di masyarakat desa dan kelurahan. Selain itu juga untuk pengkoordinasian perencanaan pembangunan dan sebagai wadah partisipasi masyarakat dalam perencanaan, pelaksanaan dan pengendalian pembangunan. Masyarakat Pekanbaru harus diberdayakan, maka bersama dengan DPD LPM Pekanbaru harus mampu meningkatkan SDM kota Pekanbaru," Ujar Walikota.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook